Satu kisah unik lagi dari musim mudik
Lebaran 2016 nih masbro.. Naik Pesawat, Mobil, atau Kapal Laut lazimnya
menjadi pilihan bagi para pemudik khususnya yang domisilinya jauh dari
kampung asal.. umumnya berjarak hingga ribuan kilometer. Namun salut
untuk bro David Pakpahan ini.. seorang yang berprofesi sebagai rider
Gojek di DKI Jakarta.
Bukannya memilih moda transportasi yang
ada.. Bro David ini malah memilih menggunakan motor kesayangannya Yamaha
Vixion Lightning untuk mudik ke kampung halamannya di Padang Sidempuan,
Sumatra Utara. Motor tersebut tampak dari foto – foto yang diunggah
sudah dimodif sedemikian rupa menganut aliran modifikasi minor fighter..
yang khas dengan tidak adanya ekor pada motor.. cukup jok untuk
pengendara, walah apa ngga pegal ya ngga bisa ganti posisi duduk
Berangkat dari Ibukota pada 7 Juli dan
tiba di kampung halaman pada 12 juli, perjalanan dilakukan dalam 5
hari.. walahh nekatt!!! Penulis sendiri rasanya ngga akan sampai dalam
waktu segitu untuk masuk ke perbatasan Sumatra Utara, karena pastinya
ngga bisa terus – terusan riding.. harus menginap. Dan menginap pun
tidak bisa disembarang tempat.. masih banyak titik – titik rawan
kejahatan sepanjang Lintas Sumatra. salut dah buat Bro David Pakpahan
ini.. Motornya juga tidak mengalami kendala sama sekali dalam
menaklukkan perjalanan jauh tersebut. Bro David ini dalam perjalanannya
sempat disambut juga oleh rekan – rekan Gojek dari kota Palembang.
Perjalanan AKAP bro David Pakpahan hingga
Padang Sidempuan ini masih berlanjut, dan kini kabarnya sudah sampai Di
Kota Medan.. turing sendirian.. nekaat.. Jarak dari Padang Sidempuan ke
Medan Kota via lintas Toba sendiri memakan waktu 10 Jam. Terakhir
infonya bro David ini ingin mencoba narik Gojek di Kota Medan yang mana
memang sudah ada layanan tersebut sejak awal tahun baru kemarin.
Ada yang nekat bawa motor Lintas Sumatra
sendirian ?? Penulis sih milih naik pesawat aja lah ya, ga kuat juga ga
bakal berani pastinya.. wkwkwkwk..
Semoga kepengen. (imt)
foto : laman facebook David Pakpahan
sumber ; https://imotorium.com/2016/07/22/sangar-rider-gojek-mudik-jakarta-sumatra-utara-sendirian-dengan-vixion-ala-minor-fighter/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar